Welcome

widget

15 Juni 2009

Hari ini Kelulusan Unas SMA Diumumkan

Pelaksanaan pengumuman Ujian Nasional tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA), Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dan Madrasa Aliyah (MA) baik negeri dan swasta di Kabupaten Bojonegoro dipastikan diumumkan hari ini, Senin (15/6).

Berdasarkan informasi yang dihimpun Humas di Dinas Pendidikan Kabupaten Bojonegoro melalui Kasi Pembelajaran SMP dan SMA Suwanto bahwa tingkat kelulusan siswa SMA dan SMK di Kabupaten Bojonegoro mencapai 97.88 persen dengan tingkat ketidak lulusan 2.12 persen naik dibandingkan tahun sebelumnya yang mencapai 2.40 persen. Disampaikan Suwanto, kelulusan tingkat pelajar SMA yakni peserta 2996, lulus 2964, tidak lulus 32 persen. Untuk tingkat pelajar SMK dari 4845 peserta, lulus 4711, tidak lulus 134 peserta. Hanya saja untuk pengumuman, menurut Suwanto, diserahkan kepada sekolah masing-masing. Akan tetapi diharapkan para siswa yang lulus untuk tidak melakukan konvoi maupun hal-hal lain dalam merayakan kelulusan.


Sementara itu untuk tingkat Sekolah Menengah Aliyah (MA) di jajaran Departemen Agama kelulusan untuk tahun ini 86.15 persen dengan prosentasi ketidak lulusan 13.85 persen.

Kepala Departemen Agama Kabupaten Bojonegoro, M. Farchan saat dikonfirmasi Humas melalui Kasi Mapenda Fatkhul Amin menyatakan kelulusan tingkat MA 86.15 persen. Jumlah ini menururn dibandingkan tahun lalu. Dikatakan KaKandepag M. Farchan, angka ketidak lulusan peserta Unas tingkat Madrasah Aliyah ini mencapai 13.85 persen atau sejumlah 373 peserta. Lebih lanjut dikatakan, untuk Sub Rayon Madrasah Aliyah Negeri 1 Bojonegoro peserta 1.613 orang tidak lulus 130 peserta dan lulus 1.483 peserta. Sub Rayon MAN 2, lanjut Kakandepag, dari peserta 727 lulis 604 orang tidak lulus 123 peserta. Sedangkan untuk Sub Rayon MAN Ngraho keseluruhan peserta 352 orang lulus 232 dan tidak lulus 120 orang peserta. Ditambahkan untuk tahun ini pelaksanaan Unas di tiga sub rayon sedangkan untuk MAN Padangan masih bergabung dengan Sub Rayon MAN Ngraho. Diakui bahwa ketidak lulusan sebanyak 373 orang peserta ini akan mendapatkan perhatian serius dari jajaran Departemen Agama Kabupaten Bojonegoro. Diharapkan pula tahun depan tingkat kelulusan semakin baik. Akan tetapi secara umum pelaksanaan Unas dapat terselenggara dengan aman dan tertib. (Humas)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar