Welcome

widget

15 Mei 2011

Wayang Thengul Bojonegoro, Sering Pentas ke Luar Kota

Bojonegoro- Bila ada yang mengatakan bahwa dalang wayang Thengul di Bojonegoro sudah hampir punah, maka tidak demikian dengan pengakuan dari seorang seniman karawitan yang sering diundang menggelar pertunjukan wayang khas Bojonegoro itu ke berbagai kota.

“Kalau dalangnya banyak, mungkin yang langka adalah pengrajin wayangnya,” ujar  warga Desa Sumberarum, Kecamatan Dander yang juga adalah pimpinan kelompok seni tradisional Arum Laras. Dirinya mengaku sering ‘tandem’ dengan beberapa dalang Wayang Thengul asal Bojonegoro untuk pentas di berbagai kota.

Seperti yang dipentaskan di tribun Alun-alun Bojonegoro (14/05), dengan membawa 15 personil karawitan, kelompoknya didapuk untuk menjadi pengiring dari penmpian dayang Thengul, Ki Mudhabuntoro asal Desa Ngorogunung, Kecamatan Bubulan.

Konvoi Kelulusan di Bojonegoro Dikawal Ketat

Bojonegoro - Puluhan polisi dari aparat gabungan Polres Bojonegoro mengamankan jalannya konvoi kelulusan SMA/MA dan SMK.

Tidak tanggung-tanggung, ada beberapa titik yang diamankan, agar tidak terjadi kericuhan di jalan raya, Senin (16/5/2011).

Pantauan beritajatim.com di lapangan menyebutkan, jika belasan polisi ditempatkan di Bundaran Adipura Kelurahan Sumbang, Kecamatan Kota Bojonegoro.

Selain itu, tampak petugas dipasang di pertigaan Jl Pattimura dan Jl Panglima Polim, bundaran Jetak, perempatan Jl Diponegoro dan Jl Panglima Sudirman dan beberapa titik lainnya.

Kasat Sabhara Polres Bojonegoro, AKP Temmy A Rachman menjelaskan, jika para petugas ditempatkan untuk mengamankan jalanan. "Jangan sampai ada kerusuhan saat proses konvoi berlangsung, dan kami tetap mengamankan," jelasnya.