Welcome

widget

1 Maret 2010

Warga-Mahasiswa Tanam Pohon


BOJONEGORO - Ratusan mahasiswa dan warga di Desa Pilangsari Kecamatan Kalitidu, kemarin (28/2) secara serempak melakukan penanaman pohon di sepanjang jalan menuju desa. Penanaman pohon tersebut bertujuan untuk turut serta menjaga lingkungan.

Penanaman pohon oleh PC Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) tersebut dengen jenis Jati dan Mahoni. Sekitar dua ribu bibit pohon, ditanam oleh mahasiswa bersama masyarakat, pecinta lingkungan, kelompok muda gereja, dan klub motor.





''Kita sangat mengapresiasi kegiatan mahasiswa dan masyarakat untuk menanam pohon di Desa Pilangsari. Karena memang, disini kerap terkena banjir, sehingga memerlukan pohon untuk penyerapan air,''kata Nurul Azizah, Camat Kalitidu dalam sambutannya kemarin. Selain camat Kalitidu kemarin juga hadir AKP Wijiyanto selaku Kapolsek beserta jajarannya, dan Surono selaku Kades Desa Pilangsari.

Sementara itu, Mustofa, ketua PC PMII Bojonegoro mengungkapkan, dengan adanya penanaman pohon, berari mengajak mahasiswa untuk menerapkan prinsip-prinsip organisasi. Yang tidak hanya pemahaman tentang pergerakan, tetapi juga mewujudkan kehidupan yang harmonis dengan alam.(tis)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar